Gardaasakota.com.-Pembukaan MTQ ke XXXIII tingkat Kabupaten Bima dilaksanakan di Lapangan Gelora Desa Tawali, Kecamatan Wera, dan dibuka langsung oleh Bupati Bima, Ady Mahyudi, S.E., bersama Wakil Bupati, dr. H. Irfan.
Bupati Ady Mahyudi menyampaikan apresiasi dan kebanggaan kepada seluruh elemen masyarakat Wera atas semangat kebersamaan dan keikhlasan yang menjadikan MTQ 2025 berlangsung dengan kemuliaan.
Ia menekankan bahwa MTQ bukan sekadar acara keagamaan, melainkan hasil penantian panjang yang membawa kebanggaan bagi Kecamatan Wera.
“Semoga momentum ini menjadi penanda kebangkitan semangat syiar Islam dari bumi Wera.
Kami berharap keluarga besar di Kecamatan Wera, khususnya Desa Tawali, dapat memberikan rasa nyaman, aman, dan penghormatan kepada rombongan kafilah yang datang dari berbagai kecamatan di Kabupaten Bima,” ujarnya dI acara sakral yang juga turut dihadiri oleh Ketua LPTQ, Ketua PKK, anggota DPRD, seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Bima, Plt Kabag Kesra, H. Ahyani, S.Ag, M.M, tokoh masyarakat, tokoh adat, serta alim‑ulama se‑Kabupaten Bima.
Ketua LPTQ (Sekda) Kabupaten Bima, Adel Linggiardy, S.E, menambahkan bahwa MTQ tingkat kabupaten ini merupakan wahana peningkatan kualitas sumber daya manusia yang unggul untuk mewujudkan masyarakat Kabupaten Bima yang bermartabat.
Ia juga mengapresiasi seluruh masyarakat Kecamatan Wera, terutama Desa Tawali dan Camat Wera, atas terselenggaranya arena MTQ yang megah dan luar biasa.
Menurutnya, MTQ tahun ini diikuti oleh 565 peserta dan menampilkan 7 cabang lomba, yaitu, tilawah Quran, kira’an Al‑Qur’an, tafsir Quran, fahmil Quran, sahril Quran, hat Al‑Quran dan Karya Tulis Al‑Quran.
Acara ini diharapkan dapat memperkuat semangat keagamaan, mempererat ukhuwah Islamiyah, serta menjadi sarana pembinaan generasi muda Kabupaten Bima yang berakhlak mulia. (GA. 222*)




















