Lantik Sekdakot Baru, Walikota Bima Minta HM. Fahrunraji Tancap Gas

Walikota Bima, H. A. Rahman H Abidin, S.E, didampingi Wakil Walikota Bima, Feri Sofiyan, S.H, saat mengikuti prosesi pelantikan Inspektur Kota Bima, Drs. H.M. Fahrunraji, M.E, sebagai Sekretaris Daerah (Sekdakot) Kota Bima yang baru. Prosesi pelantikan ini berlangsung di halaman kantor Walikota Bima, Senin (5/1/2026)

Gardaasakota.com.-Mengawali tahun 2026, Walikota Bima, H. A. Rahman H Abidin, S.E, didampingi Wakil Walikota Bima, Feri Sofiyan, S.H, secara resmi melantik Drs. H.M. Fahrunraji, M.E, sebagai Sekretaris Daerah (Sekdakot) Kota Bima yang baru. Prosesi pelantikan yang berlangsung di halaman kantor Walikota Bima, Senin (5/1/2026), diawali dengan doa dan pembacaan SK Walikota Bima oleh Kepala BKPSDM, Ruslan, S.E, M.M.

Dalam prosesi tersebut, Hj. Mariamah, S.H, yang sebelumnya menjabat sebagai Pj Sekda, secara resmi diberhentikan dari jabatannya, ia kini tetap pada posisi semula sebagai Kadis Dukcapil Kota Bima. Sedangkan, Drs. HM. Fahrunraji, M.E, yang sebelumnya menjabat sebagai Inspektur, kini resmi menduduki posisi Sekdakot Kota Bima.

Pelantikan ini menandai awal baru bagi pemerintah Kota Bima dalam menjalankan roda pemerintahan di tahun 2026. Untuk itu, Walikota mengajak Sekda Kota Bima yang baru dilantik untuk langsung tancap gas, menciptakan semangat kerja di tengah efisiensi dan ruang fiskal yang terbatas.

Ia menegaskan bahwa jabatan Sekda adalah jantung roda pemerintahan, yang menjadi bagian tata kelola pemerintahan. ‘Bantu saya dan Wakil Walikota dalam membangun Kota Bima tercinta,” harapnya seraya mengucapkan selamat kepada H Fahrunraji sebagai Sekda Kota Bima definitif.

Pantauan wartawan, selain Walikota dan Wakil Walikota, hadir pula pada pelantikan Sekda tersebut, Pejabat Forkompinda Kota Bima, Ketua DPRD Kota Bima, seluruh pejabat OPD lingkup Pemkot Bima, Ketua PKK dan GOW Kota Bima, Pimpinan BUMN dan BUMD Kota Bima. (GA. 212*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page