Gardaasakota.com.-Kejadian tragis menggegerkan warga Kota Bima. Sekira pukul 12.30 wita siang, sekelompok warga lingkungan Songgela Kelurahan Ule Kecamatan Asakota Kota Bima ramai-ramai memburu seorang lelaki yang diduga telah melakukan penganiayaan berat kepada istrinya hingga tewas di sekitaran perbukitan Ule kecamatan Asakota Kota Bima, Rabu (1/1/2025).
“Ada kejadian penikaman. Pelaku dikabarkan berada di sekitaran perbukitan Ule, sedang kami buru,” ujar warga yang hendak melakukan pencarian terhadap terduga pelaku.
Ketua Rt Songgela, Ilham mengaku secara pasti dirinya tidak mengetahui sebab musabab (motif) dari peristiwa berdarah di awal tahun itu, tapi berdasar informasi yang didapat dari warga penikaman tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 wita.
“Setelah ditikam di area punggung korban bernama Jumiati, kemudian korban berusaha menyelamatkan diri ke rumah keluarganya, sementara pelaku inisial IH langsung melarikan diri,” ungkapnya.
Selang beberapa saat korban ini pun dilarikan ke Rumah Sakit Kota Bima namun rupanya takdir berkata lain sekitar setengah jam kemudian wanita asli Songgela ini dinyatakan meninggal dunia.
“Kasusnya sedang kita selidiki, pelakunya sedang diburu,” tegas Kapolsek Asakota, Iptu Hairul Nurrahman, merespon wartawan. (GA. 003*)