Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bima Gelar Pelatihan Perekonomian untuk Pengurus KDMP

Foto bersama usai pelatihan perekonomian para pengurus Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) dari 4 wilayah kecamatan, yaitu Kecamatan Bolo, Madapangga, Donggo, dan Soromandi, di Gedung SKB Kecamatan Bolo, Senin (20/10/2025).

Gardaasakota.com.-Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bima mengadakan Pelatihan Perekonomian para pengurus Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) dari 4 wilayah kecamatan, yaitu Kecamatan Bolo, Madapangga, Donggo, dan Soromandi, di Gedung SKB Kecamatan Bolo, Senin (20/10/2025).

Bupati Bima yang diwakili Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bima Drs. Dahlan H. Muhammad, menekankan pentingnya memperkuat kelembagaan koperasi dan meningkatkan partisipasi masyarakat menjadi anggota koperasi.

“Pengurus Kopdes juga diharapkan untuk memenuhi segala bentuk kelengkapan dokumen KDMP seperti Nomor Induk Berusaha (NIB), Rekening Bank, Nomor Induk Koperasi, NPWP, dan dokumen lain yang dibutuhkan,” ujarnya.

Pelatihan ini, kata dia, merupakan tahapan lanjutan dari 6 tahap kegiatan yang sama dan sebelumnya telah dimulai dari Kecamatan Sanggar dan Tambora.

“Fokus pelatihan ini adalah meningkatkan kemampuan IT pengurus KDMP dan menyusun proposal bisnis untuk kemitraan dan pembiayaan KDMP,” pungkasnya. (GA. 212*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page