Muhammad Salahuddin Resmi Jadi Ketua DPC PBB Kota Bima Periode 2025-2030

Ketua dan segenap Kader DPC PBB Kota berpose bersama Ketua DPW PBB NTB, Hj. Nadira, usai prosesi pengukuhan yang berlangsung di Hotel Permata Syariah, Kamis (28/8/2025).

Gardaasakota.com.-Muhammad Salahuddin resmi menjadi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kota Bima periode 2025-2030. Pengukuhan ini dihadiri oleh Ketua DPW PBB NTB, Hj. Nadira, S.E., M.M., Akt., dan pengurus partai lainnya, yang berlangsung di Hotel Permata Syariah, Kamis (28/8/2025).

Muhammad Salahuddin diberikan waktu untuk menyusun kepengurusan baru DPC PBB Kota Bima, dengan komposisi kepengurusan yang terdiri dari 17 orang untuk memudahkan verifikasi.

Muhammad Salahuddin berkomitmen untuk mengembalikan marwah PBB di Kota Bima seperti yang pernah dirasakan pada periode 2019-2024. Ia menekankan pentingnya persatuan dan kerja sama dalam membangun partai.

Komitmen untuk Mengembalikan Kejayaan PBB

Sementara itu, Ketua DPW PBB NTB, Hj. Nadira, berharap PBB dapat semakin jaya di Pulau Sumbawa dan Pulau Lombok.

Ia menekankan untuk mengembalikan kejayaan PBB , kita harus gerak cepat kembalikan kejayaan PBB, satu satunya partai di pulau Sumbawa yang memiliki perwakilan perempuan di Udayana.

‘Ini satu kebanggaan bagi PBB,” ucapnya.

Kepengurusan baru partai kedepan harus betul betul berlandaskan pada orang orang yang betul betul mampu menyerap aspirasi masyarakat yang memiliki visi misi kebrersamaan membesarkan partai.

“Di samping itu saatnya kita membuka ruang untuk generasi dan kader untuk membesarkan PBB kedepan,” imbuhnya seraya berharap dengan semangat pengurus yang baru ini PBB akan semakin jaya kedepan baik di Pulau Sumbawa juga Pulau Lombok.

Hal senada juga dikemukakan mantan Pimpinan DPRD Kota Bima Fraksi PBB, H. Mustamin, menekankan pentingnya persatuan dan kerja sama dalam membangun partai, serta berharap PBB dapat meraih empat kursi di empat Dapil pada periode 2029-2034.

“Prinsip bersatu adalah modal yang paling besar dalam membangun sebuah partai seperti di 2019 – 2024, di mana saat itu PBB mampu bersaing dengan partai besar yang memperoleh kepercayaan masyarakat meraih tiga kursi bersama Golkar dan PAN,” ungkapnya. (GA. 003*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page