Gardaasakota.com.- Sinergitas akan menjadi poin penting dalam menguatkan kerja-kerja 8 Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) NTB kedepan.
Demikian penegasan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Hj. Indah Dhamayanti Putri, S.E.,M.IP atau yang akrab disapa Umi Dinda, saat menerima silaturahmi 8 Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) NTB di Pendopo Gubernur NTB, Rabu (20/3/2025).
“Kami sangat mengapresiasi peran Bunda-Bunda. Sinergi antara pemerintah dan organisasi perempuan sangat penting untuk memperkuat pembangunan sosial di NTB,” ujar Umi Dinda.
Pj Ketua BKOW NTB, Prof. Dr. Hj. Rodliyah, SH.,MH menyampaikan kunjungan tersebut untuk melaporkan kepengurusan BKOW sudah selesai dan telah melakukan Musda, kedepan di masa mendatang pelantikan Ketua BKOW yang baru langsung dijabat oleh Wakil Gubernur NTB Umi Dinda.
“Maksud silaturahmi ini kami ingin menyampaikan kepengurusan BKOW yang lama sudah Musda dan berikutnya Pelantikan Ketua BKOW yang di mana Istri Wagub dan Wagub otomatis ex officio ketua BKOW,” Kata Prof. Hj. Rodliyah
Dirinya juga menjelaskan, siap bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk mendorong program-program yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat, seperti peningkatan ekonomi perempuan, kesehatan keluarga, hingga pendidikan anak.
“Kami siap bekerja sama dengan 38 organisasi yang tergabung dengan BKOW, intinya kami seiring sejalan dengan program pemerintah”. Tutupnya.
Pertemuan ini diakhiri dengan kesepakatan untuk terus menjalin komunikasi dan kerja sama dalam berbagai program yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan perempuan dan keluarga di NTB. (**)