Blog  

Duka Lapas Kelas 1 Tangerang, Sari Yuliati harap semua pihak tidak berspekulasi

Anggota Komisi III DPR RI Sari Yuliati, Foto: Ist*


Mataram, Garda Asakota.-



Kebakaran yang terjadi di Lembaga Permasyarakatan Kelas 1 Tangerang, Kota Tangerang, Banten  pada Rabu (8/9) dini hari yang menyebabkan 41 warga binaan menjadi korban meninggal.


Anggota Komisi III DPR RI Sari Yuliati mengungkapkan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban.


“Saya menyampaikan ucapan duka cita yang mendalam kepada keluarga korban yang ditinggalkan atas musibah ini. Kehilangan 41 nyawa warga binaan bukan hal yang sepele. Saya apresiasi reaksi cepat Puslabfor Polri, Polda Metro Jaya juga Kapolda Metro Jaya Pak Fadil Imran yang turun langsung ke TKP dini hari untuk melakukan investigasi.” Ungkap Sari.


“Saya berharap masyarakat tidak berspekulasi atas kejadian kebakaran ini dan menunggu hasil investigasi,” sambung Sari


Sari juga menyoroti persoalan over capacity yang terjadi pada Lapas di Indonesia yang menjadi permasalahan klasik namun belum juga terurai.


“Permasalahan over capacity ini kan permasalahan klasik pada Lapas di Indonesia, pembenahan yang serius dari hulu yaitu tentang undang – undang sampai ke hilir dalam bentuk fisik Lapas mutlak dilakukan untuk perbaikan kondisi Lapas ke depannya”, tutup Sari.


Diketahui terjadi kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang di Blok C2. Penghuni tahanan di Lapas Tangerang sebanyak 2.072 orang. Sedangkan di blok C2 yang dilalap api dihuni oleh 122 orang yang menyebabkan tewasnya 41 warga binaan. (GA. Red*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page