Dikunjungi Aba Feri, Warga Bonto Satu Suara Siap Menangkan MAN-FERI

Warga Lingkungan Bonto Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota, menunjukkan dukungan kuat untuk memenangkan H. A. Rahman dan Feri Sofiyan (MAN-FERI) dalam Pilwakot Bima 2024.

Gardaasakota.com.-Warga Lingkungan Bonto Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota, menunjukkan dukungan kuat untuk memenangkan H. A. Rahman dan Feri Sofiyan (MAN-FERI) dalam Pilwakot Bima 2024.

Dukungan tersebut ditunjukkan warga dengan menyambut meriah kunjungan silahturahmi Aba Feri, pada Rabu (4/9/2024) Sore kemarin. Di sana, Aba Feri disambut juga dengan yel-yel Oke MAN FERI Good.

Aba Feri yang merupakan Ketua DPD PAN Kota Bima ini mengapresiasi warga Bonto yang mengundangnya untuk silahturahmi. Serta menyampaikan terimakasih karena mendukung pencalonannya dengan Aji Man.

“Alhamdulillah, terharu dan bangga disambut suka cita oleh Keluarga besar Bonto. Semoga silahturahmi ini terus terjalin,” ucapnya.

Di hadapan puluhan warga yang terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda dan ibu-ibu, Aba Feri mengajak untuk terus memperkuat barisan serta bergandengan tangan untuk memenangkan Man-Feri pada tanggal 27 November 2024.

“Yakinkan keluarga kita, tetangga kita untuk memilih dan memenangkan MAN-FERI. Kalau kita solid dan bersatu, Insya Allah Man- Feri menang,” ujar Aba Feri disambut tepuk tangan meriah oleh warga

Pada kesempatan, Wakil Wali Kota Bima periode 2018-2023 ini mengingatkan juga kepada warga Bonto untuk sama-sama mensukseskan serta mewujudkan Pilwakot Bima 2024 yang Jurdil, aman dan damai.

“Mari kita sama-sama memujudkan Kota Bima yang maju dan martabat,” imbuhnya disambut Man-Feri menang, menang, menang. (GA. 212*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page