Blog  

PKL Segera Dimulai, SMKPPN Bima Berikan Pembekalan kepada 65 Orang Siswa

 

Suasana kegiatan pembekalan terhadap para siswa SMKPP Negeri Bima yang akan melaksanakan program PKL.


Kota Bima, Garda Asakota.-

Praktik Kerja Lapangan yang selanjutnya disingkat PKL adalah pembelajaran bagi Peserta Didik SMKPPN Bima yang dilaksanakan melalui praktik kerja di dunia kerja dalam jangka waktu tertentu sesuai dengan kurikulum dan kebutuhan dunia kerja. 

Untuk itu, guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman sebelum terjun ke dunia kerja saat melaksanakan kegiatan PKL, SMKPP Negeri Bima memberikan pembekalan kepada para siswanya.

Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Menengah (Dikmen) Wilayah Kabupaten dan Kota Bima tersebut diikuti sebanyak 65 siswa selama empat hari yakni dari tanggal 15 sampai 18 Juli 2023.

Dalam sambutannya Kepala Cabang Dinas Pendidikan Menengah Kabupaten dan Kota Bima, Siti Maryatun, S.Pd, MM,  menyampaikan bahwa sebelum terjun ke dunia industri para siswa tentunya harus memiliki persiapan pengetahuan sehingga dengan adanya kegiatan pembekalan ini siswa nantinya lebih siap secara keilmuan fisik dan teknis untuk memasuki dunia usaha dan industri.

“Dengan serangkaian kegiatan PKL tersebut, diharapkan tujuan pelaksanaan PKL dapat tercapai, yaitu dapat menumbuh kembangkan karakter dan budaya kerja yang profesional pada Peserta Didik,” ungkapnya singkat.

Sementara itu Kepala Sekolah SMKPPN Bima, Abdul Hamid, S.Pt., M.Pd menyampaikan bahwa PKL merupakan kegiatan belajar yang dilakukan di lingkungan kerja dengan tujuan memberikan  pengalaman langsung kepada peserta didik dalam menghadapi kondisi dan situasi kerja di dunia nyata.

PKL ini juga kata Kepsek adalah untuk melatih kemampuan kemandirian serta kepercayaan diri peserta didik selama berada di tempat kerja nantinya.

Lebih lanjut Kepala SMKPP Negeri Bima mengharapkan agar siswa mengikuti pembekalan PKL ini dengan tertib dan semangat tinggi agar memiliki pengetahuan yang cukup sebelum terjun ke Industri tempat melaksanakan PKL

Berdasarkan informasi yang dihimpun Garda Asakota pembekalan PKL diikuti oleh 65 calon peserta PKL yang berasal dari 4 program keahlian yaitu Teknik Reklamasi dan Rehabilitasi Hutan (TRRH), Keperawatan Hewan (KEPWAN), Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura (ATPH) dan Agribisnis Pengelolaan Hasil Pertanian (APHP). (GA. 003*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page