Kota Bima, Garda Asakota.-
SMKPPN Bima menyelenggarakan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS periode 2023-2024. Hal itu merupakan salah satu cara sekolah setempat mengajarkan siswa-siswi untuk berdemokrasi.
Uniknya proses pemilihan yang dilakukan hampir persis sama dengan yang diselenggarakan oleh KPU, yakni dengan sistem pemungutan suara secara terbuka, di taman tengah SMKPP Negeri Bima.
“Proses pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang digelar saat ini, bertujuan untuk melatih dan mengenalkan demokrasi kepada siswa dan siswi,” kata Kepala SMKPP Negeri Bima, Abdul Hamid, S.Pt.,M.Pd.
Menurut dia, hal itu menjadi sangat penting karena demokrasi merupakan hal yang harus dilatih dan diberikan pada siswa-siswi. Mengingat beberapa tahun kedepan mereka akan melaksanakan demokrasi di lingkungan masyarakat.
“Harus dilatih. Sebelumnya siswa-siswa SMKPP Negeri Bima juga mendapat sosialisasi dan pengarahan langsung dari KPU Kota Bima terkait soal pemilihan ini,” ujarnya.
Dalam pemilihan yang berlangsung pada hari Sabtu 14 September 2023 kemarin, diikuti oleh 4 pasangan calon (paslon) yakni Rosmawati dan Nurfadilah nomor urut 1. Lalu nomor urut 2, ada paslon Sucia Amelian dan Ferlin.
“Kemudian nomor urut 3 paslon bernama Alifmim Hijlia dan Juliana serta Eka Putriani yang berpasangan dengan Abdul R nomor urut 4,” ujarnya.
Berdasarkan hasil rekapitulasi, tercatat ada sebanyak 185 siswa-siswa yang menggunakan hak pilihnya dari 265 daftar pemilih tetap (DPT). Suara sah ada 177 dan 8 suara batal. Paslon nomor 1 memperoleh 54 suara, paslon nomor urut 2 sebanyak 29 suara, lalu nomor urut 3 sebanyak 65 suara dan nomor urut 4 sebanyak 29 suara.
“Yang menjadi pemenang paslon nomor urut 3, Alifmim Hijlia dan Juliana. Keduanya akan menjadi Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMKPP Negeri Bima periode 2023-2024,” katanya.
Abdul Hamid menyampaikan selamat kepada paslon yang terpilih. Diharapkan keduanya mampu melaksanakan tugas dengan baik untuk memajukan SMKPP Negeri Bima, khususnya OSIS.
“Semoga yang terpilih menjadi Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMKPP Negeri Bima mampu melatih diri menjadi pemimpin yang berguna untuk bangsa dan negara kedepannya,” harapnya. (GA. 212*)