Foto Bersama Peserta Reuni Lintas Alumni Milenium SMA sederajat angkatan 2000 di Miluna Cafe Lawata Kota Bima |
Kota Bima, Garda Asakota.-
Bertempat di Miluna Cafe Pantai Lawata Kota Bima Selasa 25 April 2023, tampak suasana meriah bercampur haru disertai canda tawa mewarnai acara reuni akbar lintas alumni angkatan 2000 tingkat SMA, SMKN, MAN dan SMKPP sederajat se-Kota Bima.
Para alumni bersua kembali setelah 35 tahun dipisahkan ruang dan waktu, kemudian bersua dan berbagi kisah kembali saat jaman putih abu dan saat sekarang.
Ketua Panitia Kegiatan Reuni Catur Yulia Rahman menyampaikan rasa haru dan bangga pada seluruh peserta yang hadir, meskipun dalam kondisi terbatas karena masih ada sahabat lain yang belum berkenan hadir, berhubung masih terkendala situasi maupun pekerjaan.
“Kami berharap dari acara temu reuni ini, dapat menyatukan ratusan alumni yang kini tersebar di berbagai wilayah.
Bahkan alumni-alumni dari luar daerah hingga dari manca negara sempat hadir untuk saling bersinergi berbuat hal-hal positif,” ujarnya.
Ketua Panitia menyampaikan rasa terimakasih pada semua sahabat yang hadir yang telah menyempatkan diri hadir, bertemu dengan sahabat lintas alumni dari berbagai lingkup lembaga pendidikan dari segala kesibukan rutinitas pekerjaan.
“Alhamdulillah agenda reuni akbar lintas alumni bisa berjalan lancar. Terlebih semua sahabat yang mewakili sekolah, turut membagikan kisah cerita saat jaman sekolah serta kiat-kiat untuk bisa hidup sukses dan berhasil,” harapnya.
Sementara itu perwakilan SMAN 1 Kota Bima Hermawan Saputra menyampaikan apresiasi atas kerja keras panitia, yang telah bekerja keras dalam mensukseskan kegiatan tersebut.
Bahkan dia mendukung agar dapat terbentuk Ikatan Alumni (IKA) lintas alumni angkatan 2000, sehingga bisa bertemu kembali lalu mencetuskan ide kreatif untuk kemajuan daerah dan negara.
“Kami berharap acara ini bisa diagendakan kembali dalam beberapa tahun kedepan, agar sahabat lain yang belum sempat hadir bisa bersua kembali dalam suasana kebersamaan. Sehingga silaturahim bisa terus terjalin, serta bisa lahir ide-ide gemilang untuk kemaslahatan,” pungkasnya.
Perwakilan SMKN 2 Kota Bima Eka Farman juga menambahkan, melalui ajang reuni tersebut sahabat lintas alumni bisa betukar cerita. Terutama bisa memberikan kiat serta motivasi untuk bisa menjadikan sukses.
“Kami berharap semua sahabat hadir bisa sehat dan sukses semuanya,” doanya.
Reuni penuh keakraban tersebut diakhiri dengan pembagian doorprize bagi peserta yang hadir mulai dari mesin cucu. kulkas, televisi, pemanas nasi, kipas angin serta hadiah hiburan lainnya. (GA. 222)