Jelang Idul Adha 1446 H/2025, Distan Kobi Gelar Pemeriksaan Kesehatan Hewan

Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan Kota Bima, Juwaihar.

Gardaasakota.com.- Dinas Pertanian (Distan) Kota Bima akan menyebar tenaga teknis untuk melakukan pemeriksaan kesehatan hewan sebelum maupun sesudah pemotongan sebelum pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1446 H/2025.

“Hal ini bertujuan untuk menjamin kesehatan dan keamanan daging hewan qurban pada pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1446 H tahun 2025,” ujar Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan Kota Bima, Juwaihar kepada wartawan, Senin 19 Mei 2025.

Ia juga mengatakan Dinas Pertanian juga akan membuka layanan Jasa Pemotongan Hewan Qurban sekaligus siapkan hewan qurbannya di Rumah Potong Hewan (RPH).

“Kenapa di RPH? Ini sesuai dengan surat himbauan dari Kementrian Pertanin Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Nomor 24018/PK 400/F/04/2025 tentang kewaspadaan penyebaran penyakit hewan menular strategis (PHMS) zoonosis,” terangnya.

Selain menempatkan tenaga teknis di masing masing wilayah kelurahan yang bertugas melakukan pemeriksaan sebelum dan sesudah pemotongan hewan kurban, ia juga mengatakan bagi masyarakat yang hendak berkurban untuk melapor ke Dinas Pertanian melalui kelurahan.

“Bagi organisasi atau lembaga maupun perorangan yang akan melakukan pemotongan hewan agar di lakukan di RPH Asakota untuk menjamin Kesehatan dan keamanan hewan kurban,” timpalnya.

Berikut tabel sewa jasa pemotongan hewan kurban:

  1. Karkas belah empat bagian, plus bersih jeroan, kepala dan kulit utuh Rp400 ribu.
  2. Perosotan daging potong tulang Rp550 ribu.
  3. Ciling room pelayuan daging sehari Rp750 ribu.

Sedangkan untuk harga hewan kurban berdasarkan berat hidup:

  1. 175 -200 kg Rp 9,5 – 11 juta.
  2. 205 -230 kg Rp.11,250 -12,750 juta.
  3. 235 – 260 kg Rp.13 -14,5 juta.
  4. 265 – 290 kg Rp.14,750 – 16 Juta.
  5. 295 -320 kg Rp. 16,250 -18 juta.
  6. 325 -350 kg Rp.18,250 – 20 Juta.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi kontak person 085205421051 (EKA) 085253629180 (UDIN) dan 082341310123 (KHAIRIL) (GA. 003*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page